SD Negeri Ancol 03 Meriahkan Hari Kartini 2025 dengan Karnaval Budaya dan Fashion Show di Kota Tua

Jakarta, otoritas.co.id – Dalam rangka memperingati Hari Kartini, SD Negeri Ancol 03 Jakarta menggelar kegiatan Karnaval dan Fashion Show Hari Kartini 2025 pada Senin pagi, 21 April 2025. Kegiatan yang sarat nilai budaya ini diikuti seluruh siswa dari kelas 1 hingga kelas 6, dengan rute karnaval dari lingkungan sekolah menuju Museum Fatahillah, kawasan Kota Tua Jakarta.
Sejak pukul 06.30 WIB, para siswa tampak antusias mengenakan beragam pakaian adat Nusantara, seperti kebaya Encim dan baju Sadariah. Nuansa budaya dan kebhinekaan begitu terasa dalam kegiatan yang tidak hanya menjadi ajang ekspresi seni, tetapi juga merupakan bagian dari penilaian mata pelajaran Pendidikan Pancasila bagi siswa kelas 1–5 dan ujian kelulusan bagi siswa kelas 6.
Ety, wali kelas 3A, mengungkapkan rasa bangganya atas antusiasme para siswa dan dukungan dari orang tua.
“Anak-anak sangat semangat mempersiapkan diri untuk tampil. Kami juga berterima kasih kepada orang tua yang mendampingi dan membantu anak-anak. Semoga semangat Kartini tumbuh dalam diri mereka sejak dini,” ujar Bu Ety.
Dukungan juga datang dari para orang tua siswa. Salah satunya, Hendriyawan, ayah dari Alisha Nur Hasna (kelas 3A), menyambut baik kegiatan tersebut.
“Ini kegiatan yang sangat positif. Anak-anak bisa belajar mencintai budaya dan tampil percaya diri. Kami sebagai orang tua merasa senang bisa ikut terlibat langsung,” tuturnya.
Acara ditutup dengan fashion show oleh seluruh kelas serta sesi foto bersama di depan Museum Fatahillah. Suasana meriah dan penuh semangat ini menjadi simbol penghargaan terhadap perjuangan RA Kartini sekaligus upaya menanamkan kecintaan pada budaya Indonesia sejak usia dini. (**)