Tak Kenal Maka Taaruf” Sukses , Masih Di Banjiri Penonton dibioskop bioskop Indonesia

Jakarta, Otoritas.co.id – Film drama religi yang sangat dinantikan, “Tak Kenal Maka Taaruf” karya sutradara Toma Margens, telah sukses menggelar gala premiere yang meriah dan mengharukan. Acara pemutaran perdana ini dihadiri penonton yang membludak dari berbagai kalangan, mulai dari sineas ternama, jajaran pemain, hingga tokoh masyarakat.
Dalam suasana penuh kebahagiaan, sang sutradara, Toma Margens, mengungkapkan rasa syukurnya atas kelancaran acara tersebut.
“Saya merasa sangat bahagia, semoga film ini banyak hikmah yang bisa dipetik oleh penonton,” ujar Toma Margens, yang disematkan dengan ucapan Alhamdulillahirobbilalamin di awal acara.
Pujian sekaligus kesan mendalam datang dari rekan sesama sineas, Ardian S Perkasa, sutradara dan produser dari Sinema AlexA Film Productions. Ardian mengaku sangat tersentuh hingga tak kuasa menahan tangis.

“Film ‘Tak Kenal Maka Taaruf’ keren! Filmnya bikin sedih haru biru, bikin saya mewek,” ungkap Ardian dengan jujur.
Ia menambahkan bahwa film ini berhasil membuatnya berefleksi diri. “Dari film ini saya jadi berkaca dan flashback, saya selama ini memperlakukan wanita apa sudah baik. Ini film berkualitas mutu,” tegasnya.
Oase di Tengah Film Horor
Di tengah dominasi film horor di bioskop Tanah Air, Ardian S Perkasa optimis bahwa “Tak Kenal Maka Taaruf” akan menjadi oase bagi penonton
Film ini akan menjadi film berkualitas, film religius yang tak kalah untuk dalam bisnis produksi. Sukses untuk sahabat karib ku Toma Margens, terus berkarya. Penonton Indonesia wajib nonton,” seru Ardian.
Adegan Kyai Wafat Saat Sujud Banjir Air Mata
Kesan emosional serupa juga disampaikan oleh Deacy Dora, bagian Keuangan dari Sinema Alexa Films Productions. Ia secara khusus menyoroti salah satu adegan yang paling menguras emosi penonton.

“Filmnya bagus, bikin saya nangis. Pas di adegan Kyai Abah Zoya meninggal dikala bersujud. Pokoknya nih film bagus, wajib nonton, edukasi banget. Bang Toma Margens sukses ya,” ucap Deacy Dora.
Antusiasme penonton pun berlanjut. Tercatat, hingga penayangan pada tanggal 13 November 2025 dan sampai sekarang, Film “Tak Kenal Maka Taaruf” masih dibanjiri penonton di bioskop-bioskop tanah air.
Gala premiere ini juga turut dimeriahkan oleh sejumlah tamu undangan penting, termasuk Dokter Indah Susanti, Akim Sanjaya beserta istri, Bayu, Mpok Nunung Condet, Berdi, Ibnu Agha (Sutradara), Ferry Bro, Daeng Mansyur (Parfi), Jenny, Lexy (Soundman TMT), Kevin (Soundman TMT), dan Prasta.
(Ardian)
