23 Oktober 2024

Kunjungan Ketua Umum CWIG Henry Hosang ke Rumah Dinas DPR-RI, Perkuat Sinergi untuk Investasi yang Lebih Cerdas

0

 

Jakarta, otoritas.co.id – Ketua Umum Cerdas Waspada Investasi Global (CWIG), Henry Hosang, melakukan kunjungan kehormatan ke rumah dinas K.H Aus Hidayat Nur, anggota DPR-RI dari Dapil Kalimantan Timur, di Kalibata. Pertemuan ini diadakan dalam rangka mempererat sinergi dan membahas strategi peningkatan kesadaran investasi yang cerdas dan waspada di Indonesia.

K.H Aus Hidayat Nur, yang pernah menjabat sebagai anggota DPR-RI pada periode 2009-2014 dan 2018-2019 (PAW), serta terpilih kembali untuk periode 2024-2029, menyambut hangat kunjungan Henry Hosang. Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak membahas berbagai isu terkait investasi di Indonesia, termasuk tantangan dan peluang yang ada, serta langkah-langkah konkret yang dapat diambil untuk meningkatkan literasi investasi di masyarakat.

Henry Hosang menyampaikan apresiasinya atas dedikasi K.H Aus Hidayat Nur dalam mengawal dan mendukung kebijakan yang pro-investasi. “Kami di CWIG selalu berkomitmen untuk memberikan edukasi dan informasi yang akurat tentang investasi. Dengan dukungan dari para legislator seperti Bapak Aus Hidayat Nur, kami yakin masyarakat Indonesia akan semakin cerdas dan waspada dalam mengambil keputusan investasi,” ujarnya.

K.H Aus Hidayat Nur, yang dikenal sebagai sosok yang peduli terhadap kesejahteraan masyarakat Kalimantan Timur, juga mengungkapkan komitmennya untuk terus mendukung program-program edukasi investasi. “Investasi yang cerdas dan waspada adalah kunci untuk mencapai kesejahteraan yang berkelanjutan. Saya sangat mengapresiasi inisiatif CWIG dan siap bekerja sama untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat,” katanya.

Pertemuan ini diakhiri dengan kesepakatan untuk mengadakan berbagai program edukasi dan sosialisasi investasi yang lebih intensif, serta membangun jaringan kerja sama yang lebih kuat antara CWIG dan para legislator.

Sukses selalu dan sehat terus untuk Bapak Dewan K.H Aus Hidayat Nur. Semoga kunjungan ini menjadi awal dari kerja sama yang lebih baik dalam mewujudkan masyarakat Indonesia yang lebih cerdas dan waspada dalam berinvestasi. (Andi)

Share artikel ini :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Hallo,?