Kotak Amal Masjid Jami’ Al-Hafizhiin Kembali Dibobol, Kerugian Capai Rp500 Ribu

Jakarta, otoritas.co.id – Aksi pencurian kotak amal kembali meresahkan warga Rawabadak Selatan, Jakarta Utara. Masjid Jami’ Al-Hafizhiin yang berlokasi di Jl. K II No.4, RT.008 RW.005, kembali menjadi sasaran pembobolan oleh pelaku tak bertanggung jawab.
Dalam kejadian terbaru, pelaku berhasil membobol dua kotak amal sekaligus. Berdasarkan keterangan pengelola masjid, total kerugian yang dialami diperkirakan mencapai Rp500.000. Aksi pencurian tersebut diduga dilakukan dengan memanfaatkan kondisi masjid yang sedang sepi.
Ketua DKM Masjid Jami’ Al-Hafizhiin, Ustadz H. Suharto, membenarkan peristiwa tersebut. Ia mengungkapkan rasa prihatin mendalam lantaran kejadian serupa telah berulang kali terjadi di lingkungan masjid.
“Kami sangat menyayangkan kejadian ini terus terulang. Masjid yang seharusnya menjadi tempat ibadah dan ketenangan justru kerap menjadi sasaran aksi kriminal,” ujar Ustadz H. Suharto saat dikonfirmasi.
Meski mengalami kerugian, pihak pengurus masjid memilih untuk menyikapi peristiwa tersebut dengan penuh kesabaran. Ustadz H. Suharto berharap pelaku segera mendapat hidayah dan tidak mengulangi perbuatannya.
“Semoga pelakunya disadarkan dan tidak lagi melakukan tindakan serupa, baik di masjid ini maupun di tempat lain,” tambahnya.
Hingga berita ini diturunkan, pengurus Masjid Jami’ Al-Hafizhiin tengah melakukan evaluasi terhadap sistem pengamanan. Sejumlah langkah antisipatif, termasuk peningkatan pengawasan di area masjid, akan dipertimbangkan guna mencegah kejadian serupa terulang di masa mendatang.
(Ardian)
