Polsek Kelapa Gading Berbagi Takjil untuk Warga dan Pengemudi Ojek Online

JAKARTA UTARA, OTORITAS.co.id – Polsek Kelapa Gading menggelar kegiatan sosial dengan membagikan takjil keliling kepada warga dan para pengemudi ojek online di berbagai titik di Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kelapa Gading, KOMPOL Seto Handoko Putra, S.I.Kom, S.IK, bersama jajarannya. Sebanyak 200 paket takjil yang terdiri dari 100 nasi kotak dan 100 bubur kacang hijau dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan, khususnya di sepanjang Jl. Boulevard dan sejumlah shelter ojek online.
Pembagian takjil dilakukan secara mobile agar manfaatnya dapat dirasakan lebih luas.
Kapolsek Kelapa Gading, KOMPOL Seto Handoko Putra, S.I.Kom, S.IK, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan sinergi antara kepolisian dengan masyarakat.
“Di bulan suci Ramadan ini, kami ingin berbagi dengan warga, khususnya para pengemudi ojek online dan masyarakat di Kelapa Gading. Semoga bantuan kecil ini dapat meringankan mereka dalam menjalankan ibadah puasa dan mempererat silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat,” ujarnya.
Kegiatan ini berjalan dengan aman dan lancar. Sebagai penutup, Polsek Kelapa Gading mengadakan buka puasa bersama para pengemudi ojek online, sebagai bentuk kebersamaan dan apresiasi atas dedikasi mereka yang setiap hari bekerja di jalanan.
Melalui kegiatan ini, Polsek Kelapa Gading berharap dapat terus membangun kedekatan dengan masyarakat serta menumbuhkan semangat kebersamaan dan gotong royong.